pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Camat Tamalate Sebut Jappa Rong Sejalan Program Pemkot

BKM/ANWAR JAPPA RONG -- Camat Tamalate Emil Yudianto Tajuddin menerima tim Harian Berita Kota Makassar di ruang kerjanya, Jumat (2/2). Emil menyatakan siap mendukung dan menyukseskan program Jappa Rong yang merupakan kerja sama Pemkot Makassar dengan BKM.

MAKASSAR, BKM — Dukungan terus mengalir terhadap program Jappa Rong (Jalur Program Pembangunan Anak Lorong) yang diinisiasi Berita Kota Makassar (BKM) bekerja sama Pemkot Makassar. Setelah sebelumnya datang dari Kecamatan Ujung Tanah, kali ini Kecamatan Tamalate yang menyampaikan hal serupa.

Dukungan itu disampaikan Camat Tamalate Emil Yudianto Tajuddin ketika menerima tim BKM di ruang kerjanya, Jumat (2/2). Menurutnya, Jappa Rong merupakan program yang sejalan dengan program prioritas Pemkot Makassar. Salah satunya adalah lorong wisata (longwis)
Jappa Rong merupakan bagian dari program Ammaloki (Ayomi Makassar Lorong Kita) yang sukses dilaksanakan di tahun 2023. Nantinya, Jappa Rong akan melakukan review terhadap program di Longwis dan memublikasikannya agar diketahui masyarakat secara luas. Program ini hadir untuk meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat dan menguatkan branding Longwis serta program lainnya di dalam lorong.
”Peran media seperti Berita Kota Makassar sangat membantu, karena bisa mengcover semua kegiatan pemerintah kecamatan dan kelurahan di Tamalate,” ujar Emil.

Ia pun mengimbau kepada seluruh lurah agar bersama-sama media BKM menjadikan program Jappa Rong berjalan dengan baik. Khususnya yang terkait dengan pemberitaan kegiatan di lorong wisata maupun kegiatan sentuh hati.
“Rata rata kami memiliki lurah baru sehingga semangat mereka sangat tinggi dalam melakukan inovasi di wilayahnya termasuk merutinkan program sentuh hati. Saya sangat mendukung program Jappa Rong. Kami siapkan semua informasi terkait lorong ke BKM,” ujar camat.
Selain itu, Camat Emil Yudianto juga menjelaskan, Kecamatan Tamalate memiliki sejumlah program unggulan yang telah sukses dijalankan, seperti program Lorong Wisata dan pelayanan kepada warga yang berbasis aplikasi Appasimata. Termasuk salah satu titik fokus adalah Kelurahan Maccini Sombala, yang baru-baru ini dinobatkan sebagai Kelurahan Terbaik di Sulawesi Selatan dalam Lomba Kelurahan Terpadu.
“Aplikasi Appasimatai dapat diunduh melalui playstore. Aplikasi ini mencakup publikasi UMKM, publikasi realisasi pendapatan Kecamatan Tamalate, dan beberapa pelayanan masyarakat seperti administrasi. Termasuk Lorong Wisata, Kelompok Tani Lorong, dan Program Jagai Anakta,” jelas Emil. (jul)




×


Camat Tamalate Sebut Jappa Rong Sejalan Program Pemkot

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link