MAKASSAR, BKM — Lima pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) menunjukkan dominasinya di kelas National Sport 600cc (Kejurnas 600cc) di ajang Mandalika Racing Series (MRS) 2024.
Pada seri pertama yang berlangsung 2 dan 3 Maret 2024 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), mereka menguasai podium.
Adalah Muhammad Adenanta Putra, pebalap terbaik Astra Honda Racing Team (AHRT) menempati pososi pertama. Pebalap asal Jawa Timur (Jatim) ini mencatatkan waktu 19:10.993.
Posisi kedua diraih pebalap AHRT lainnya, Rezha Danica Ahrens. Pebalap asal Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ini membukukan waktu 19:11.267 atau terpaut 0.274 dari Adenanta. Sedangkan pebalap AHRT lainnya, Herjun Atna Firdaus asal dari Jawa Tengah (Jateng) harus puas diposisi ketiga dengan catatan waktu 19:15.224 atau terpaut waktu 4.231 dari Arjun.
Adapun Vega Ega Pratama dan Muhammad Kiandra Ramadhipa menempati peringkat keempat dan keenam. Vega, pebalap asal DIY ini mencatatkan waktu 19:38.742. Sedangkan Kiandra, pebalap asal Jateng, mencatatkan waktu 20:38.029.
dan pebalap binaannya siap memberikan kemampuan terbaik dan menyajikan sesuatu yang berbeda dan menantang di ajang Mandalika Racing Series (MRS) 2024. Lima pebalap terbaik Astra Honda Racing Team (AHRT) siap mendominasi kelas National Sport 600cc (Kejurnas 600cc) di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Seri perdana akan dilangsungkan akhir pekan ini, 2-3 Maret 2024.
Beberapa saat sebelum lomba dimulai, para rider binaan AHM ini menyatakan siap memberikan performa terbaiknya dan mencetak prestasi. Mereka adalah para pebalap berbakat Honda yang sudah malang-melintang di balap kancah Asia. Mereka adalah Veda Ega Pratama, Rheza Danica Ahrens, Herjun Atna Firdaus, M. Adenanta Putra, dan pebalap belia lulusan terbaik Astra Honda Racing School 2022, M. Kiandra Ramadhipa.
Pada Kejurnas balap motor 600cc itu, kelimanya menunggangi Honda CBR600RR yang terbukti tangguh di lintasan balap. Para pebalap akan bersaing dengan pebalap lainnya dalam dua race dengan 10 putaran setiap race. Terdapat aturan baru, yakni Superpole Race, ‘balapan mini’ yang akan menentukan posisi start pada race 2.
Selain mendukung upaya menggairahkan balap motor di Tanah Air, turunnya lima pebalap binaan di kelas bergengsi National Sport 600cc juga menjadi bentuk apresiasi serta dukungan untuk bertarung di kelas dengan motor yang berkapasitas jauh lebih besar. Pengalaman di ajang ini diharapkan memberi tambahan bekal untuk berlaga di berbagai kejuaraan yang diikuti AHRT tahun ini di level Asia.
Selain berkompetisi di kelas 600cc, AHM juga mendukung para pebalap Honda lainnya di kelas National Sport 250 untuk melanjutkan gelar juara di kelas ini yang tahun lalu disabet oleh Rheza Danica.
Veda Ega Pratama menyatakan siap mengasah kompetensinya menggunakan motor berkapasitas silinder lebih besar. Berbekal prestasi sebagai pebalap Indonesia pertama yang menyabet gelar juara Asia Talent Cup 2023, dirinya bertekad menyuguhkan balapan kompetitif dalam MRS 2024.
”Ini pertama kalinya saya mengikuti kejuaraan menggunakan motor 600cc, meski sebelumnya saya sudah pernah berlatih dengan Honda CBR600RR. Balapan di MRS 2024 memberikan kesempatan emas bagi saya untuk mengasah kompetensi balap bersama para pebalap Tanah Air lainnya, sehingga diharapkan ini pun bisa menjadi modal kuat saya dalam mengikuti kejuaraan lainnya di tingkat Asia,” ucap pebalap berusia 15 tahun itu.
Setelah menjuarai Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas AP250 tahun lalu, Rheza Danica Ahrens juga akan memanfaatkan MRS 2024 sebagai ajang meningkatkan kompetensi balapnya di kelas supersport. Tahun ini, pebalap asal Sleman, Yogyakarta, itu juga akan bertanding pada kejuaraan ARRC di kelas supersport 600.
”Saya sangat antusias kembali balapan di kelas 600cc tahun ini. Mandalika Racing Series menjadi ajang yang tepat untuk saya beradaptasi dengan balap supersport. Saya berharap dapat meraih hasil dan prestasi maksimal tahun ini,” kata Rheza.
General Manager Marketing Planning & Analysis AHM, Andy Wijaya, mengatakan, dalam menghadapi musim balap MRS 2024, para pebalap binaan melakukan persiapan yang matang secara intens.
Ajang kejurnas 600cc di MRS 2024 diharapkan dapat menjadi bekal bagi para pebalap untuk semakin tangguh di sirkuit dalam menghadapi musim balap tahun ini.
”Kejurnas merupakan ajang balap yang penting untuk mengasah kompetensi para pebalap sekaligus mencetak prestasi membanggakan di Tanah Air. Pengalaman yang sudah dimiliki para pebalap binaan kami, yang dilanjutkan dengan pembinaan melalui atmosfer kompetisi, diharapkan dapat mempertajam kemampuan mereka untuk berjuang maksimal mendapatkan hasil terbaik,” ujar Andy.
Kejurnas MRS 2024 akan berlangsung selama lima seri. Seri perdana atau pertama telah dilaksanakan pada 2 dan 3 Maret 2024.
Sedangkan untuk Seri Kedua MRS 2024 ini kembali akan digelar pada 24-25 Mei 2024. Akankah para pebalap andalan AHM ini akan kembali berjaya dan mendominasi sepert di Seri Pertama?. Kita nantikan saja perjuangan maksimal dari para pebalap andalan AHM ini. (mir)
Lima Pebalap Andalan AHM Mendominasi Podium MRS 2024 Seri Pertama
