pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Kapolrestabes Ajak Warga Hindari Judi Online dan Perpok

MAKASSAR, BKM — Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Mokhammad Ngajib melalui Kasat Binmas Polrestabes Makassar, AKBP Risman Sani, mengimbau kepada warga di Bara-baraya Jalan Abubakar Lambongo, agar menghindari judi online dan perang kelompok (Perpok) antara anak muda.

Hal ini dikatakan Kasat Binmas Polrestabes Makassar setiap melaksanakan Safari Subuh di masjid-masjid di Kota Makassar. Seperti halnya saat safari subuh di Masjid Al Hikmah II Bara-baraya, Jalan Abubakar Lambogo, Kota Makassar.

Hadir Kabag Ops Polrestabes Makassar, AKBP Darminto, Kabag Log, AKBP Haris Welong, Kasi Propam, Kompol Supriady, Kasi Dokkes, AKP Muh Thamsil, Kasi Humas, AKP Wahiduddin, dan Kapolsek Makassar, Kompol Andi Aris Abubakar serta personel Polsek Makassar.

Kasat Binmas Risman Sani meminta kepada warga agar menghindari judi online dan Perpok serta aksi kejahatan lain. Ia juga menghimbau kepada masyarakat apabila memiliki kendaraan roda dua agar diparkir di dalam rumah untuk menghindari kriminalitas seperti pencurian.
Lanjut Kasat Binmas mengatakan pentingnya hidup rukun antar-bertetangga di Kota Makassar saling mengingatkan, saling memuliakan dan saling menghargai agar kehidupan bertetangga tetap aman dan kondusif. (jul)




×


Kapolrestabes Ajak Warga Hindari Judi Online dan Perpok

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link