pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Pelatihan Tata Rias Untuk Pemberdayaan Warga di Kelurahan Karuwisi Utara

MAKASSAR,BKM — Pemerintah Kecamatan Panakkukang melalui Kelurahan Karuwisi Utara menggelar kegiatan pemberdayaan masyarakat berupa  pelatihan tata rias yang berlangsung, Minggu, 29 September 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di Kidsstar School, Jalan Adipura Raya.

Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Panakkukang Isna Azikin Solthan membuka secara langsung acara ini, sekaligus bertindak sebagai keynote speaker. Hadir pula Lurah Karuwisi Utara Ade Reyhan, dan Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Karuwisi Utara Kamal.

Dalam sambutannya, Isna Azikin mengatakan bahwa pelatihan tata rias yang diinisiasi oleh Kelurahan Karuwisi Utara ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, karena bisa menjadi salah satu penunjang perekonomian warga jika mereka ingin membuka usaha.

“Pelatihan tata rias yang difasilitasi oleh Kelurahan Karuwisi Utara ini sangat bagus karena gratis, dan tentunya sangat bermanfaat bagi peserta. Mereka mendapatkan materi baru yang dapat menunjang peningkatan ekonomi keluarga. Termasuk menambah soft skill para ibu rumah tangga yang mungkin biasanya di rumah hanya memasak dan membersihkan, tapi sekarang mendapatkan keahlian baru tentang tata rias,” ujar Isna Azikin Solthan.

Untuk itu ia berharap pelatihan ini bisa memberikan ilmu baru bagi warga. “Harapan kami dalam pelatihan ini semoga para peserta bisa memperoleh tambahan ilmu, khususnya bagi ibu rumah tangga. Besar harapan kami juga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut di beberapa kelurahan lain, karena kegiatan pemberdayaan seperti ini sangat bermanfaat bagi warga dan masyarakat sekitar,” terangnya.

Lurah Karuwisi Utara Ade Reyhan, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan yang pertama kali dilakukan pada tahun 2024. Pelaksanaannya menjadi dua agenda, yakni pelatihan tata rias dan tata boga.

“Ini merupakan kegiatan pertama untuk pelatihan tata rias di tahun 2024. Untuk anggaran yang dipakai bersumber dari dana kelurahan. Tahun ini kita melaksanakan dua kegiatan, yakni pelatihan tata rias dan tata boga,” jelas Ade Reyhan.

Masih Ade Reyhan, ia memaparkan bahwa pelatihan tata rias ini dibagi menjadi dua sesi. Di setiap sesi peserta yang ikut berjumlah sekitar 60 orang. Begitupun dengan pelatihan tata boga. Sehingga total peserta berjumlah 240 orang.

Ade Reyhan berharap dengan pelatihan seperti ini bisa menambah soft skill para peserta, sehingga bisa dimanfaatkan menjadi peluang untuk menumbuhkan ekonomi warga.

“Dengan kegiatan pelatihan seperti ini kami berharap agar peserta bisa menambah keterampilan. Sehingga dengan adanya keterampilan tersebut bisa dimanfaatkan sebagai peluang usaha. Jika itu terjadi tentu bisa menumbuhkan perekonomian warga lokal,” harapnya.

Pelatihan tata rias menghadirkan Izmi Burhanuddin, S.Pd., M.Pd yang merupakan dosen dari Universitas Negeri Makassar (UNM). Materi yang disampaikan beberapa teknik merias wajah, cara membingkai alis dan masih banyak lagi.

“Materi yang kami berikan kepada peserta itu diantaranya teknik merias wajah. Jadi tema yang diberikan adalah cara merias wajah. Selain itu, ada juga bagaimana cara membingkai alis. Setelah itu ada teknik-teknik koreksi bentuk wajah, jenis-jenis warna kulit itu seperti apa. Jadi teknisnya itu kami mendemonstrasikan kepada peserta tentang bagaimana cara merias wajah agar terlihat cantik dan elegan,”kata Izmi. (jar)




×


Pelatihan Tata Rias Untuk Pemberdayaan Warga di Kelurahan Karuwisi Utara

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link