pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Parangi Polisi, Motor Pelaku Dibakar Massa

DITANGKAP -- Warga Pa'biteran Kecamatan Tallunglipu, yang juga seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Jn ditangkap polisi usai melakukan penganiyaan dengan melukai korban menggunakan parang toraja terhadap seorang anggota Polri inisial F dan warga setempat inisial E baru-baru ini

RANTEPAO, BKM — Warga Pa’biteran Kecamatan Tallunglipu, yang juga seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Jn ditangkap polisi usai melakukan penganiyaan dengan melukai korban menggunakan parang toraja terhadap seorang anggota Polri inisial F dan warga setempat inisial E baru-baru ini. Kedua korban langsung di Rumah Sakit (RS) Elim Rantepao untuk perawatan medis.

Selain ditangkap, motor pelaku juga dibakar massa yang tersulut amarah atas tindakan pelaku yang dinilai arogan hingga membuat kedua korban terseungkur bersimbah darah setelah diserang pelaku menggunakan parang.
Salah seorang warga kepada BKM di lokasi kejadian menjelaskan persoalannya sepele. Pelaku ditegur oleh korban karena membuang limbah kotoran kerbau ke lahan milik warga. Pelaku yang tidak terima teguran tersebut akhirnya mendatangi korban di rumahnya dengan membawa serta senjata tajam (Sajam) sebilah parang Toraja.

Korban E yang tengah bersantai dengan keluarganya saat didatangi pelaku. Namun tiba-tiba diserang dibagian dada, meskipun berusaha melawan namun tidak berdaya. Korbanpun tersungkur bersimbah darah. Korban kedua F yang seorang anggota Polri yang berusaha merelai kejadian nahas itu malah juga diserang membabi buta oleh pelaku hingga melukai tangan korban.
Usai melampiaskan kemarahannya, pelaku kabur. Sepeda motor miliknya ditinggalkan di lokasi kejadian. Massa yang marah saat tiba di lokasi kejadian langsung membakar motor pelaku dengan tanpa ampun.
Tim Resmob Polres Toraja Utara yang tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) dipimpin Kanitresmob Aipda. Yunus Mellolo langsung melakukanolah TKP.

Saat dikonfirmasi BKM, Yunus Mellolo membenarkan kejadian tersebut. Terduga pelaku tidak terima ditegur korban sehingga mendatangi korban di rumahnya dan melakukan penyerangan. Pelaku kini sudah diamankan di Mapolres Toraja Utara dengan barang bukti sebilah parang Toraja, dan rangka motor telah dibakar, dan satu kursi.
”Kedua korban sudah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Elim Rantepao dengan luka bacok bagian dada dan tangan, ”terang Yunus. (gus/C)




×


Parangi Polisi, Motor Pelaku Dibakar Massa

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link