pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Komisi A DPRD Sulsel Kawal Penerbitan SK PPPK

MAKASSAR, BKM–Komisi A DPRD Sulawesi Selatan terus mengawal penerbitan Surat Keputusan (SK) pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkup Pemerintah Provinsi Sulsel.
Upaya ini dilakukan menyusul tertundanya pengangkatan 6.629 CPNS dan PPPK hasil seleksi tahun 2024.

Ketua Komisi A DPRD Sulsel, Andi Muhammad Anwar Purnomo, memastikan SK ASN PPPK akan terbit pada Oktober 2025 sesuai aturan yang ditetapkan Badan Kepegawaian Negara (BKN).
“Kepastian SK ASN PPPK mengikuti aturan BKN, itu Oktober. Tentunya BKAD mengikuti instruksi dari BKN dan memutakhirkan data PPPK kita,” jelas Andi Anwar dari fraksi PKB usai rapat kerja dengan Kepala BKAD Sulsel, Sukarniaty Kondolele, Rabu (9/4).

Dalam kesempatan yang sama, Kepala BKAD Sulsel, Sukarniaty, menyatakan pihaknya telah menjalankan rekomendasi dari Komisi A DPRD terkait nasib tenaga PPPK.
Ia memastikan Pemprov Sulsel siap menampung seluruh PPPK yang telah lolos seleksi, sembari menunggu hasil seleksi gelombang kedua yang dijadwalkan berlangsung pada Mei 2025.
“Kami juga menunggu pelaksanaan gelombang kedua PPPK pada bulan Mei,”ungkap Sukarniaty.

Komisi A DPRD Sulsel berkomitmen untuk terus memantau dan mengawal proses ini agar berjalan sesuai jadwal, demi memberikan kepastian kepada ribuan tenaga PPPK di Sulsel.(rif)
[14.36, 9/4/2025] Media Hendrik: Komisi A ketua




×


Komisi A DPRD Sulsel Kawal Penerbitan SK PPPK

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link