pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Wabup Puspa Hadiri Penutupan STQH

RESMI BERAKHIR -- Wabup Lutim Hj Puspawati Husler saat menghadiri penutupan STQH XXIII tingkat Provinsi Sulsel yang digelar di Kabupaten Luwu Utara sekaligus menerima bantuan penanggulangan bencana dari Pemprov Sulsel. Kegiatan ini resmi ditutup oleh Wakil Gubernur Sulsel Hj. Fatmawati Rusdi di Lapangan Taman Siswa, Masamba, Sabtu (19/4).

MALILI, BKM — Wakil Bupati Luwu Timur, Hj Puspawati Husler menghadiri penutupan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) XXIII tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang berlangsung di Kabupaten Luwu Utara. Kegiatan keagamaan ini resmi ditutup oleh Wakil Gubernur Sulsel Hj. Fatmawati Rusdi di Lapangan Taman Siswa, Masamba, Sabtu (19/4).

STQH XXIII yang berlangsung selama lima hari, sejak 15 hingga 19 April 2025, mengusung tema “Mewujudkan Generasi Qur’ani Menuju Sulsel Unggul dan Bermartabat.”
Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Sulsel, Hj. Fatmawati Rusdi, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara, jajaran Forkopimda, serta seluruh elemen masyarakat yang telah sukses menyelenggarakan STQH dengan baik dan lancar.

“Ini adalah bukti nyata bahwa Pemerintah Kabupaten Luwu Utara sejalan dengan visi-misi Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dalam mencetak generasi Qur’ani serta mewujudkan Sulawesi Selatan yang lebih maju dan berkarakter,” ujar Fatmawati.

Sementara itu, Wakil Bupati Luwu Timur, Hj. Puspawati Husler, turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya STQH yang dinilai mampu menumbuhkan semangat religius dan mempererat tali silaturahmi antar daerah di Sulawesi Selatan.
“STQH bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga menjadi wadah untuk memperdalam pemahaman terhadap Al-Qur’an dan Hadits. Kami bangga bisa menjadi bagian dari kegiatan ini,” ucap Puspawati.

Pada ajang STQH XXIII ini, Kafilah Kabupaten Pinrang berhasil keluar sebagai juara umum. Posisi kedua diraih oleh Kafilah Kota Makassar, disusul oleh Kafilah Pangkep di peringkat ketiga. Sementara itu, Kafilah Luwu Utara sebagai tuan rumah menempati posisi keempat dalam 10 besar kabupaten/kota dengan pembinaan terbaik.
Sebagai bagian dari acara penutupan, Wakil Gubernur Fatmawati Rusdi juga menyerahkan bantuan dana bufferstock logistik penanggulangan bencana kepada tiga kabupaten, yakni Luwu Timur, Luwu Utara, dan Luwu. (rls)




×


Wabup Puspa Hadiri Penutupan STQH

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link