pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Dua Petinggi Rumahsakit Lirik Parlemen Sulsel

MAKASSAR, BKM–Sedikitnya ada dua petinggi rumah sakit yang melirik parlemen Sulsel pada pemilu legislatif (Pileg) yang akan digelar 14 februari 2024 mendatang.
Keduanya yakni dr Fadli Ananda yang telah merintis RS Bersalin Ananda yang terletak di jalan..Makassar
Serta dr Salwa Mochtar yang tercatat sebagai direktur RS Islam Faisal yang teletak di jalan Faisal Makassar.
Dr Fadli Ananda mengendarai Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) melalui daerah pemilihan (Dapil) I Sulsel atau Makassar A meliputi Kecamatan Mariso, Mamajang, Makassar, Ujung Pandang, Wajo, Bontoala, Tallo, Ujung Tanah, Tamalete, dan Rapocini.

Sementara dr Salwa Mochtar mengendarai Partai Golkar melalui Dapil 3 Sulsel meliputi Kabupaten Gowa dan Takalar.
Selain sebagai juru bicara Golkar Sulsel, Salwa Mochtar juga tercatat sebagai Ketua Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Sulsel.
Dr Fadli baru saja mengikuti Rakerda III PDIP Sulsel di Hotel Claro Makassar, Senin (28/8) akan berkolaborasi dengan semua Bacaleg PDIP.
Fadli, menegaskan tndem antara Bacaleg menjadi strategi yang dapat menutup celah satu dengan yang lain.
“Tidak boleh ada yang berkompetisi dengan sesama caleg PDI Perjuangan, tapi justru harus berkolaborasi dengan memperluas dukungan dan jaringan ke berbagai komunitas. Dengan begitu, Insya Allah semua punya peluang besar yang sama,”jelas Fadli.

Menurutnya, selain mengkampanyekan diri sendiri, seluruh caleg PDIP harus terlibat mensosialisasikan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden RI. Mereka pun mengatakan kader PDIP dididik dan ditempa untuk terus bersama masyarakat yang merupakan sumber dan tujuan perjuangan. (jun/rif)




×


Dua Petinggi Rumahsakit Lirik Parlemen Sulsel

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link