MUNICH, BKM-Manchester United terus berburu striker. Manager Setan Merah, Lois Van Gaal masih merahasiakan nama striker yang akan menjadi ujung tombak andalannya di kompotesi musim depan. Namun mulai santer beredar kabar, kalau striker misterius yang dibidik Val Gaal adalah ujung tombak Bayer Munich, Thomas Muller.
Surat kabar Jerman, Sport1, mengklaim bahwa Manchester United sudah mendapat penolakan atas tawaran 100 juta euro yang mereka ajukan untuk Thomas Muller.
Muller sudah berada di Bayern selama 15 tahun, setelah bergabung sebagai pemain muda di tahun 2000 silam. Ia memenangkan empat gelar juara Bundesliga dan satu Liga Champions semenjak masuk ke tim utama.
Sport1 mengklaim Manchester United sudah sempat menawarkan 82 juta euro atau 57 juta poundsterling, namun tawaran tersebut ditolak oleh Bayern. Klub Inggris kemudian mengajukan proposal anyar senilai 100 juta euro, namun lagi-lagi mereka mendapat respon negatif dari tim asuhan Josep Guardiola.
Kecuali Muller sendiri yang meminta hengkang dari Allianz Arena, sepertinya sulit bagi MU untuk membujuk Bayern melepas salah satu bintang terbaik mereka di musim panas ini.
Van Gaal, menegaskan, pihaknya tengah berusaha keras mendatangkan satu striker kelas dunia sebagai bentuk kejutan di bursa transfer musim panas.
Setan Merah sudah melepas Radamel Falcao, yang bergabung dengan Chelsea, dan Robin van Persie, sebagai bagian dari penyesuaian skuat yang ia lakukan menjelang musim 2015/16 mendatang.
Van Gaal lantas mengatakan bahwa klubnya tengah berusaha keras mencari striker baru di bursa kali ini, namun ia menegaskan bahwa nama yang diincar bukanlah mereka yang sering disebut oleh media, seperti Karim Benzema atau Edinson Cavani.
“Ia kini tengah melalui proses negosiasi,” tutur Van Gaal pada reporter.
“Ia bukan striker yang sudah ditulis oleh kebanyakan media. Anda harus tunggu dan lihat. Periode transfer masih dibuka hingga 1 September, jadi kita harus menunggu,” pungkasnya. (bs/cha)
Dipinang Setan Merah
×





