MAKASSAR, BKM — Marching Band Gema Suara (MBGS) 17 SMA kembali aktif berkegiatan setelah sempat vakum akibat pandemi covid-19. Salah satu ekstrakurikuler besar di SMA Negeri 17 Makassar itu unjuk kebolehan pada penyambutan kunjungan studi banding dari SMA Negeri 1 Parepare, 28 September 2022.
Prosesi penyambutan dipimpin langsung Kepala SMAN 17 Makassar Sumiati,S.Pd., M.Pd. Dilanjutkan dengan penampilan MBGS 17 yang membawakan empat lagu, masing-masing Winter, Cinta yang dipopulerkan Vina Panduwinata, Percussion Feature, dan Rayuan Pulau Kelapa ciptaan Ismail Marzuki.
Penampilan ini menjadi langkah baru bagi MBGS 17 setelah pandemi, sekaligus memunculkan kembali semangat para anggota dalam mencetak prestasi yang pernah diraih pada tahun-tahun sebelumnya.
Ketua Umum Gema Suara 17 Tri Ananta Chaerul, mengatakan penampilan MBGS 17 dalam rangka menyambut SMAN 1 Parepare ini bisa dibilang sangat mendadak. ”Kami hanya latihan hanya selama dua hari. Tapi syukurnya, kami tetap dapat menampilkan yang terbaik dan memberi kesan baik bagi tamu undangan. Harapan saya, MBGS 17 bisa lebih aktif lagi dan memberikan penampilan terbaiknya ke depan,” ujar Tri Ananta.
Antusiasme dari penonton, baik siswa-siswi dan para guru SMA Negeri 17 Makassar, serta tamu dari SMA Negeri 1 Pare-pare, menjadikan suasana pada hari itu lebih ceria dan heboh. Section color guard, perkusi, dan hornline mengalunkan nada dan gerakannya dengan sangat baik, sehingga menjadikan penyambutan ini begitu memukau dan menghibur para tamu dari SMAN 1 Pare-pare. (rls)