pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken
pulsa.rovindo.com - Pusat Distributor Pulsa dan TOken

Pegadaian Bagi-bagi Hadiah di Pegadaian Expo

MAKASSAR, BKM — Jelang berakhirnya tahun 2022, PT Pegadaian Kantor Wilayah (Kanwil) VI Makassar akan menggelar sebuah even spektakuler, Pegadaian Expo. Even ini akan digelar selama lima hari atau dari tanggal 14 sampai 18 Desember 2022 di mal Phinisi Point (Phipo), Jalan Metro Tanjung Bunga, Kota Makassar.

Seperti disampaikan Kepala Departemen Bisnis PT Pegadaian Kanwil VI Makassar, Nurfadli, dalam even Pegadaian Expo bertajuk Automotive & Gold, akan digelar sejumlah kegiatan. Yaitu pameran otomotif, festival kuliner, Pegadaian Got Talent, kontes mobil modifikasi, bazar emas, mom & kids competition, K-Pop dance cover competition, coswalk competition, student school activities, dan games. Adapun kegiatan entertainmen sendiri ada Pusakata, Rizcky De Keizer, Yuka Tamada, Wijazz Band, dan Ismy Amaliah.”Untuk kesuksesan Pegadaian Expo ini, kami targetkan ada sebanyak 50 tenant yang terdiri dari tenant food bazaar, bazaar emas, dan diler. Sedangkan jumlah pengunjung kami targetkan sebanyak 2.500 orang. Sebagai apresiasi kami kepada pengunjung yang datang, tentunya telah disiapkan beragam hadiah menarik,” kata Nurfadli dalam acara press conference dan media gathering Pegadaian Kanwil VI Makassar bersama wartawan di Cafe Goodfields Makassar, Kamis (8/12).
Selain Pegadaian Expo, tambah Fadli sapaan akrab Nurfadli, Pegadaian Kanwil VI Makassar juga menghadilkan program promo bertajuk Kejutan Akhir Tahun yang digelar mulai 10 Oktober hingga 31 Desember 2022.

Kejutan Akhir Tahun ini merupakan program pemberian sweeteners bagi nasabah yang bertransaksi produk gadai, non gadai dan produk emas, serta pemberian insentif bagi pemasar sesuai ketentuan. Untuk gadai emas, perhiasan, kendaraan, dan barang elektronik, akan mendapatkan diskon bunga hingga nol persen. Pembelian logam mulia dengan sistem cicilan, akan mendapatkan cashback hingga Rp60.000 per gram, pinjaman usaha dengan BPKB cashback satu persen, serta cicilan kendaraan dengan cashback hingga Rp500.000.
”Untuk mensukseskan pelaksanaan Kejutan Akhir Tahun dan Pegadaian Expo ini, Pegadaian secara nasional menyiapkan anggaran sebesar Rp100 miliar. Dana ini nantinya akan dibagikan kepada para nasabah Pegadaian dalam bentuk benefit berupa cashback dan potongan angsuran,” kata Fadli.
Sementara itu, Deputy Bisnis Makassar I PT Pegadaian, Martinus Siampa, animo para mitra baik itu diler kendaraan maupun UMKM untuk turut serta dalam even Pegadaian Expo ini cukup besar. Sehingga pihaknya optimis kalau Pegadaian Expo akan berjalan lancar dan melampaui dari target yang telah ditentukan sebelumnya.
”Untuk lebih memeriahkan Pegadaian Expo, akan diisi acara hiburan dan undian berhadiah. Begitu pula bagi nasabah yang melakukan transaksi, akan mendapatkan keuntungan berupa cashback. Jadi tunggu apa lagi. Datang dan saksikan keseruan Pegadaian Expo ini sambil bertransaksi,” ajak Martinus. (mir)




×


Pegadaian Bagi-bagi Hadiah di Pegadaian Expo

Bagikan artikel ini melalui

atau copy link