MAKASSAR, BKM–Politisi Partai Golkar Sulsel Marten Rantetondok akhinya dilantik sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan melalui proses pergantian antar waktu (PAW) dalam rapat paripurna DPRD Sulsel, Kamis (2/2).
Pengambilan sumpah dan janji Marten Rantetondok dipimpin oleh Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari disaksikan dua Wakil Ketua DPRD Sulsel masing-masing Ni’matullah Erbe dan Muzayyin Arief serta 35 anggota dewan, Pj Sekprov Sulsel Dr Andi Aslam Patonangi, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta undangan lainnya. Juga hadir Wakil Wali Kota Palopo Rahmat Masri Bandaso.
Marten yang maju di Pileg 2019 lalu melalui daerah pemilihan (Dapil) XI meliputi kabupaten Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara dan Kota Palopo menggantikan M Taqwa Muller yang telah mengajukan surat pengunduran pada 23 Mei 2022 lalu lantaran ingin bersaing sebagai calon Wakil Bupati Luwu Timur
Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika menyampaikan selamat kepada Marten Rantetondok serta menyampaikan terimakasih kepada M Taqwa Muller yang telah melaksanakan tugas sebagai wakil rakyat.
Andi Ina mengulas bila usul PAW diawali ketika pada 13 juli 2022 Ketua Golkar Sulsel mengajukan surat ke pimpinan perihal usul pemberhentian M Taqwa Muller sebagai Anggota DPRD Sulsel.
Berdasarkan surat tersebut maka pimpinan dewan menyampaikan usul tersebut ke Kemendagri melalui Gubernur Sulsel.
Setelah persetujuan turun dari Kemendagri, nomor 100.2.1.4-62 tahun 2022, maka DPRD Sulsel meminta agar KPU Sulsel mengirim nama calon pengganti M Taqwa Muller.
“Marten Rantetondok bukan orang baru, tapi pernah terpilih sebagai Anggota DPRD Sulsel periode 2014 – 2019”
Pj Sekprov Sulsel Andi Aslam Patonangi yang membacakan sambutan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman juga menyampaikan selamat kepada Marten untuk menjalankan tugas dengan amanah.
“Kita berharap agar tugas sebagai wakil rakyat dapat dilaksanakan dengan baik,”ungkap Andi Aslam Patonangi. (jun/rif)