Headline
Ibu Satu Anak Dibebaskan dari Tuntutan Pidana

MAKASSAR, BKM — Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Pangkajene Kepulauan (Pangkep) Toto Roedianto mengambil langkah penghentian penuntutan terhadap terdakwa Sukaesi alias Evi Binti Yaman terkait kasus penganiayaan. Penghentian penuntutan tersebut dilakukan berdasarkan adanya surat ketetapan dari Kajari Pangkep Nomor : B- 526/P.4.27/Eoh.2/03/2023.
Peristiwa penganiayaan tersebut berawal saat terdakwa Sukaesi dan Inka Damayanti binti Usaing (Korban) mengikuti acara jalan santai HUT PT Tonasa di Biringere, Kecamatan Bungoro Kabupaten Pangkep . Tetiba saja terdakwa Sukaesi menghampiri korban Inka Damayanti lalu menyenggol korban sambil mengucapkan kata-kata pelakor.
Tak berhenti sampai di situ, Sukaesi memukul Inka Damayanti. Meski begitu, korban tidak melakukan perlawanan. Selanjutnya terdakwa mendatangi lagi korban dan langsung menarik rambutnya dari belakang hingga terjatuh. Sukaesi menendang korban di bagian paha sebanyak dua kali menggunakan kaki kanannya.
Akibatny, korban mengalami luka benjol pada dahi sebelah kiri atas, luka lecet dan lebam pada siku sebelah kanan cm akibat benda tumpul, berdasarkan hasil Visum et Repertum Nomor: 008/Pusk.BGR/XII/2022 tanggal 12 Desember 2022. Perbuatan tersangka diancam dengan Pasal 351 ayat (1) KUHP.
Kajari Pangkep, melalui Kasi Penerangan Hukum Kejati Sulsel Soetarmi mengatakan bahwa penghentian penuntutan dilakukan berdasarkan keadilan restoratif atau restorative justice (RJ). Antara terdakwa Sukaesi dengan korban sebelumnya telah dilakukan proses mediasi. Juga perdamaian yang difasilitasi oleh fasilitator Kejaksaan Negeri Pangkep Andi Indri, yang dipimpin langsung oleh Kajari Pangkep pada 6 Maret 2023 lalu.
-
Metro4 minggu ago
Pejabat Pemkot dan Anggota Dewan Hadiri Pelantikan Pengurus MT Darussalam Minasa Upa
-
Politik3 minggu ago
KAHMI Sulsel Nilai Mahfud MD Layak Jadi Cawapres
-
Headline4 minggu ago
BMKG Ingatkan Waspada Bencana Hidrometeorologi
-
Headline4 minggu ago
Harga Beras Melonjak, Pedagang Sebut Dampak Banjir
-
Bisnis3 minggu ago
BHS Kritik Pernyataan Menkeu
-
Headline4 minggu ago
Diancam Ditikam, Siswa SMA Ungkap Pelecehan Seksual
-
Metro4 minggu ago
Selain Tempat Nongkrong, Ada Fasilitas Mappettu Ada
-
Metro2 minggu ago
Ramadan Tahun Lalu Keliling Sulsel, Tahun Ini Imam Salat Tarawih di Belanda