GOWA, BKM — Wakil Bupati (Wabup) Gowa, H Abd Rauf Malaganni Krg Kio menerima kunjungan silaturahmi ketua panitia musyawarah besar (Mubes) dan bakti sosial (Baksos) Ikatan Alumni (IKA) SMP Negeri 2 Parangloe, Abd Jalil Pawero bersama wakil ketua, H Abd Rasyid Krg Temba, di ruang kerjanya, Senin (11/9).
Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni mengkau mengapresiasi rencana kegiatan Mubes dan Baksos IKA SMPN 2 Parangloe.
Menurut Wabup, pada prinsipnya dirinya memuji acara Mubes dan Baksos. Apalagi ada aksi donor darah. Sementara dirinya juga adalah ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Gowa.
”Saya tentu mendukung. Apalagi terkait aksi sosial donor darah,” ujar Wabup sebagaimana yang ditirukan Abd Jalil Pawero di Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Selasa (12/9).
Seperti diketahui, IKA SMP Negeri 2 Parangloe Kabupaten Gowa akan menggelar kegiatan Baksos berupa sunatan massal dan donor darah dalam rangkaian Mubes.
Kegiatan Mubes ini juga akan memilih ketua IKA SMPN 2 Parangloe. Serangkaian Mubes ini, juga dilakukan Reuni Akbar 1 bertempat di Jungle Camp, Kelurahan Bontoparang, Kecamatan Parangloe, pada 14 hingga 15 Oktober 2023 mendatang.
Menurut Abd Jalil Pawero, kegiatan reuni yang berlangsung dua hari melibatkan sekitar 1.400 alumni dengan mengundang pemerintah kecamatan, dinas pendidikan kecamatan serta mantan kepala sekolah hingga mantan guru.
”Untuk kegiatan sunatan massal baru terdata sekitar 30 anak. Sementara target kantong darah pada kegiatan donor darah belum dapat dipastikan. Rencananya, kami bekerjasama Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Gowa,” jelas Pawero. (rif)