MAHASISWA di perguruan tinggi tenyata tidak tinggal diam dalam mengisi bulan suci ramadan. Seperti halnya mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Sosial Ekonomi Perikanan (HIMASEI) Universitas Hasanuddin.
Laporan: FACHRUL AWALIL ILMI
Dalam hari jadinya yang ke 21, Unit Kegiatan Mahasiswa
HIMASEI Unhas ini melaksanakan berbagai kegiatan, termasuk salah satunya berbagi takjil kepada warga kota dan umat muslim yang menjalankan ibadah puasa.
Ketua Umum HIMASEI, Hilmank Idhamanck kepada BKM, kemarin mengakui jika kegiatan bagi takjil merupakan salah satu agenda kegiatan HIMASEI.”Kita berbagi takjil ke saudara-saudara kita umat muslim agar bisa sama-sama menikmati menu berbuka puasa, selain mendapatkan amal juga bentuk paritisipasi dalam mengisi bulan ramadan,”jelasnya.
Ia menambahkan, anggota HIMASEI tercatat 191 orang. Himpunan ini telah banyak melakukan perubahan baik dalam kampus maupun di luar kampus seperti internal aktif dan menjuarai lomba-lomba yang dilaksanakan oleh lembaga lingkup Fakultas FIKP, secara eksternal mahasiswa-mahasiswa sosial ekonomi perikanan juga aktif dalam berbagai lomba-lomba akademik tingkat universitas dan nasional.
“Himpunan ini dibentuk agar mendapatkan bibit insan yang akademis bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Rencananya malam puncak kegiatan milad pada Jumat nanti di Hotel Grand Town Makassar,”jelasnya.
Lebih jauh kata Hilmank, tidak hanya bagi takjil HIMASEI juga mengadakan berbagai lomba yakni lomba cipta puisi dan poster, dialog akademi.”Saya berharap di usia 21 tahun HIMASEI dapat menjadi wadah bagi kader-kader agar menjadi kader yang adaptif,inovatif dan bertanggung jawab,” tutupnya.(*)